running text

welcome to my blog everyone :3

About My School

 Assalamu'alaikum wr.wb. Perkenalkan nama saya Puti Kirana Mutiara berasal dari SMPS IT Mutiara Duri, Riau. SMPS IT Mutiara sampai saat ini masih berakreditasi A. Kepala sekolah SMPS IT Mutiara saat ini adalah Ibu Siski Yuliantrina S.Si., M.M. 

  SMPS IT Mutiara merupakan green school sehingga lingkungan sekitaran sekolah sangatlah nyaman. SMPS IT Mutiara juga memiliki pos satpam beserta satpamnya yang berjaga seharian sehingga kita merasa aman berada di lingkungan sekolah.

   Guru-guru di SMPS IT Mutiara juga sangat baik, ramah, dan profesional dalam pembelajaran. Disini kita di didik untuk menjadi siswa/i yang berkepribadian islami, yang menguasai IPTEK terampil, dan berwawasan lingkungan. 

   SMPS IT Mutiara memiliki berbagai macam organisasi, seperti OSIS, GDS, Adiwiyata dan lainnya. Fasilitas di SMPS IT Mutiara sangat lengkap, tersedia lab. Komputer, perpustakaan, mesjid, saung, lapangan basket, kantin, submart, dan lain lain sebagainya. 

   SMPS IT Mutiara juga menyediakan berbagai macam ekskul, mulai dari Mutiara English Club, Mutiara Sains Club, basket, futsal, panahan, dan masih banyak lagi. SMPS IT Mutiara juga sudah menyediakan transportasi berupa bus untuk siswa/i SMPS IT Mutiara berangkat ke sekolah maupun pulang ke rumah. 

  Itulah sedikit informasi tentang sekolah saya di blog "About My School" ini, Wassalamu'alaikum.





No comments:

Post a Comment

Belajar Membuat Blog

  Assalamu'alaikum, hi! Perkenalkan saya Puti Kirana Mutiara, pada kesempatan kali ini, Puti ingin berbagi cerita dan menjelaskan mengen...